Menyonsong penyelenggaraan Asian Games ke-18, selain Jakarta, beberapa cabang olah raga akan diperlombakan di Kota Palembang. Untuk menambah referensi kepada Anda semua yang mengunjungi Palembang, KissParry ingin berbagi informasi tempat-tempat wisata diseputar kota Palembang.
Alangkah baiknya kita mengenal sekilas tentang Palembang yang akan digunakan untuk perhelatan olahraga akbar di Asia ini.

Palembang merupakan ibukota Provinsi Sumatera Selatan, yang dibelah oleh sungai Musi, kota terbesar ke-2 di pulau Sumatera setelah Medan. Sungai Musi juga sungai yang terpanjang di pulau Sumatera. Di atas sugai tersebut kemudian dibangunlah jembatan penghubung yang bernama jembatan Ampera.

Bahasa sehari-hari masyarakat Palembang adalah menggunakan bahasa Lematang, bahasa Ogan, dan bahasa Kayu Agung.
Transportasi udara menuju Palembang dilayani oleh Bandar Udara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin II (SMB-II), Kode PLM. Jarak antara bandara ke kantor gubernur Sumatera Selatan kurang lebih 15 KM yang dapat ditempuh sekitar 40 menit (tanpa pengawalan).
Untuk transportasi darat, Palembang dilalui jalan Lintas Timur Sumatera. Yang perlu diperhatikan tempat-tempat masuk kota, yaitu dari arah barat Terminal Alang-Alang Lebar (atau Agen Bus DAMRI), di sini ada Tugu Selamat Datang Palembang dan Selamat Jalan Kabupaten Banyuasin).
Kalaupun Anda terus mengikuti Jalan Lintas Timur Sumatera (JLTS), Anda akan ketemu Jembatan Ampera karena JLTS terhubung dengan jalan protokol kota Palembang (maupun jalan baypass atau jalan lingkar Palembang). Dari perbatasan sebelah barat hingga jembatan Ampera perjalanan Anda masih lebih kurang 16 KM atau perjalanan normal sekitar 45 menit.
Sungai Musi
Sungai terpanjang di pulau Sumatera ini melewati beberapa Kabupaten/Kota termasuk Kota Palembang. Masyarakat tempo doeloe tidak asing dengan sungai yang satu ini. Sungainya cukup lebar dan dalam, sehingga bisa dilalui kapal-kapal besar.
Meskipun sungai, tetapi air pasang dan air surut berlaku disini, karena juga dipengaruhi oleh laut (mungkin airnya juga payau – karena kami belum pernah mencicipi).

Obyek Wisata di Palembang
Dalam sajian tentang obyek wisata di Palembang ini Kissparry bagi menjadi beberapa kawasan, yaitu kawasan pusat kota Palembang, kawasan Palembang wilayah Barat dan juga wilayah lainnya.
Kawasan Wisata Pusat Kota Palembang
Nol kilomater Palembang ada di bundaran air mancur, Radius sampai dengan 4-5 KM kami kelompokkan ke dalam pusat Kota Palembang. Sebenarnya bukan 0 (Nol) Kilometernya tetapi kebetulan bundaran air mancur ini ada ditengah kota bahkan dengan Kantor Gubernur Sumatera Selatan hanya berjarak lebih kurang 2 KM.
Air Mancur Kota Palembang
Air mancur ini cukup melegenda dan bisa menjadi tanda, dan kebetulan 0 (Nol) Kilometer, karena beberapa kali pemugaran.



Masjid Agung Palembang
Masjid berada didekat bundaran air mancur
Jembatan Ampera
Jembatan Ampera termasuk salah satu ikon Kota Palembang yang sudah sangat terkenal. Kissparry pernah memuat informasi tentang Jembatan Ampera. Jarak dari bundaran air mancur hanya berkisar 300 meter.

Fisik jembatan Ampera dapat dijabarkan, panjang jembatan 1.117 meter (bagian tengah 71,90 meter), lebar jembatan 22 meter dan tinggi dari permukaan air 11,5 meter, tinggi menara 63 meter dari permukaan tanah, dan jarak antar menara 75 meter. Jembatan Ampera menghubungkan daerah seberang Uli dan seberang Ilir.
Monumen Ampera
Masih disekitar bundaran air mancur, Anda bisa mengunjungi Monumen Ampera
Musium Sultan Mahmud Badaruddin II
Dibelakang Monumen Perjuangan Rakyat (Monpera) atau Monumen Ampera berdiri musium Sultan Mahmud Badaruddin II
Pasar Terapung 16 Ilir
Pasar ini terletak di sisi jembatan Ampera
Insert Kuliner :
Di tepian sungai Musi dekat Pasar Terapung 16 Ilir terdapat wisata kuliner tepian sungai Musi.
Kampung Kapiten
Kampung Kapiten atau kampung Kapten, berada di tepi Sungai Musi yang masih dekat dengan jembatan Ampera.

Jika memasuki Kampung Kapiten kita dapat menjumpai beberapa rumah panggung lama khas China, Kampung Kapiten berada di Kelurahan 7 Ulu Kecamatan Seberang Ulu 1.
Kenapa disebut Kampung Kapiten ?
“Asal muasalnya Kampung ini ditinggali seorang perwira keturunan China berpangkat Kapiten (Kapten)”, kata serang (pengemudi kapal klotok) yang mengantar KissParry keliling Sungai Musi (seputaran Jempatan Ampera-Jembatan Musi 6).
Rumah Rakit (Rumah Apung)
Jangan salah baca menjadi rumah sakit, karena ini adalah rumah rakit, merupakan rumah yang terapung.

Masih menyusuri pinggiran Sungai Musi, sobat akan menjumpai Rumah Rakit (Rumah Apung).
Rumah Rakit merupakan bentuk rumah yang paling tua di Palembang. Walaupun jumlahnya sudah mulai berkurang.
Uniknya Rumah Rakit ini dihuni turun-temurun dan akan mengikuti air pasang surut Sungai Musi.
Kawasan Wisata Palembang Wilayah Barat
Museum Tekstil Sumatera Selatan (Sumsel)
Anda bisa mengunjungi Museum Tekstil Sumsel, yang berlokasi sebelum Taman Kambang Iwak
Taman Kambang Iwak
Bukit Siguntang
Kawasan Wisata Palembang Wilayah Utara
Untuk wilayah sebelah utara Palembang ada Taman Wisata Alam Punti Kayu dan Goa Jepang
Taman Wisata Alam Punti Kayu
Sekilas.
Taman Wisata Alam Punti Kayu mulai beroperasi tahun 1985, daya tarik alam berupa tumbuhan, satwa, dan ekosistem yang masih sangat natural dan terjaga, dengan luas sekitar 40 Ha, sangat menunjang untuk menjamin kelestarian fungsi potensi dan untuk pemanfaatan pariwisata dan rekreasi alam, serta merupakan paru – paru palembang, karena hutan pohon pinus yang sangat asri dan terletak ditengah kota palembang. (http://twapuntikayu.com/)


Goa Jepang
Kawasan Wisata Palembang Wilayah Selatan
Untuk wilayah selatan Kota Palembang ada Palembang Bird Park.
Palembang Bird Park (Taman Burung Palembang)
Sangatlah tepat jika mengajak anak kita kesini, selain tempat hiburan, liburan juga sarana pendidikan alam beserta satwanya.
Juli 2017 KissParry berkunjung Palembang Bird Park yang berada di kawasan Mall OPI Jakabaring dengan tiket masuk Rp. 50.000,-. Tiket masuk dapat ditukarkan dengan makanan untuk satwa/binatang yang aman untuk interaksi langsung seperti : burung, iguana, dan kura-kura.

Khusus kandang burung raksasa, kita dapat masuk dan berinteraksi langsung serta memberi makan dengan ratusan burung berbagai jenis.


Sebagai informasi untuk menuju Palembang Bird Park OPI cukup mudah.
- Menggunakan Angkutan Kota Ampera-Pasar Induk Jakabaring dengan ongkos +/- Rp. 4.000,-
- Menggunakan Transmusi jurusan KM12-OPI Mall, stop di Halte OPI Mall dengan ongkos +/- Rp. 5.500,-
- Menggunakan LRT Palembang koridor Bandara SMB II-Jakabaring. Stop di stasiun OPI Mall. (sedang dalam pembangunan dan diperkirakan Agustus 2018 beroperasi)
Kawasan Wisata Palembang Wilayah Timur
Kissparry kelompokkan ke kawasan timur Palembang, yaitu Pulau Kemaro, Taman Rusa Pusri, dan Fantasy Island Palembang.
Untuk Pulau Kemaro meskipun dalam kelompok timur tetapi untuk menuju ke Pulau Kemaro sebaiknya dari jembatan Ampera atau Benteng Kuto Besak. Sedangkan untuk Fantasy Island sebenarnya sudah diluar kawasan Kota Palembang.
Pulau Kemaro
Namanya pulau Kemaro merupakan delta kecil di Sungai Musi. Jarak dari jembatan Ampera lebih kurang 6 KM. Apabila dilafalkan nama ini seperti terucap kemarau (kering). Apakah hanya muncul saat kemarau? Ternyata tidak, malah karena pulau ini tidak pernah tenggelam oleh air pasang sungai Musi.
Pulau Kemaro dengan luas 180 hektar ini juga memiki legenda (kisah) tentang pemuda pemudi yang jatuh cinta tetapi berbeda etnis, yakni etnis Tionghoa (Pangeran Tan Bun An) dan etnis Melayu (Putri Siti Fatimah), namun dalam kisah tersebut berakhir tragis di Sungai Musi.
Menjadi daya tarik tersendiri ketika mengunjungi Pulau Kemaro yaitu berdirinya Pagoda dengan 9 lantai di dalam komplek kelenteng Hok CIng Bio yang luasnya 6 hektar ini, apalagi masuk ke kelenteng tidak dipungut biaya (GRATIS).

Untuk menuju Pulau Kemaro, Transportasi satu-satunya melalui Sungai Musi menggunakan kapal klotok dari Jembatan Ampera/Benteng Kuto Besak. dengan waktu tempuh sekitar 25 menit.
Taman Rusa Pusri
Fantasy Island Palembang
Masih terus dilengkapi
By Likkasjo
Baca Juga :
- Oleh-oleh Khas Semarang, Lumpia, Kue Mocci, Wingko Babat
- Oleh-oleh Khas Boyolali: Marning, Karak Jadah panggang, Keju
- Nama Obyek Wisata di Pelembang, Rute dan Kulinernya <– saat ini selesai dibaca
- Nama Obyek Wisata di Semarang, Rute dan Kulinernya
- Nama Obyek Wisata di Boyolali, Rute dan Kulinernya
- Nama Obyek Wisata di Kabupaten Semarang, Rute dan Kulinernya
Artikelnya sangat bagus, menambah informasi dan wawasan baru
SukaSuka
Terima kasih, atas kunjungannya
SukaSuka