Sahabat Kissparry, semoga kita semuanya tetap sehat dan semangat, dan kali ini kita akan mengutip sejarah terbentuknya kampung Langsat Permai Kecamatan Bungaraya, seri ulang tahun kemerdekaan dari pelosok negeri.
Langsat Permai,
Sejarah kampung Langsat Permai kecamatan Bungaraya ini dikutip dari tulisan Lurah PATRI, Hasprabu, Ibnu Sunarka pada media sosial PATRI, dalam rangka mengenang sekaligus menampakkan kemeriahan Ulang Tahun NKRI ke-75 tahun 2020 ini.

Sejarah terbentuknya Kampung Langsat Permai berawal dari adanya program Transmigrasi pada Tahun 1978.
Pada awal pembentukannya wilayah Langsat permai termasuk dalam wilayah Unit Pemukiman Transmigrasi (UPT) Paket-A Siak I sejarah penduduk Langsat Permai dimulai sekitar tanggal 8 Januari 1980.
Untuk pertama kali datang warga Transmigran yang berasal dari provinsi DI Yogyakarta sebanyak 50 KK dengan jumlah anggota keluarga lebih kurang 205 Jiwa, yang menempati wilayah RK I pada waktu itu yang sekarang telah berwujud sebuah dusun yang bernama dusun Tri Mukti.
Dan sekitar Tanggal 4 April 1980 datang warga Transmigran yang berasal dari daerah Jawa Timur tepatnya dari Kabupaten Tulungagung dan Kabupaten Lamongan sebanyak lebih kurang 50 KK dengan jumlah anggota keluarga lebih kurang 213 Jiwa.

Pada tahun yang sama datang warga transmigran Lokal sebanyak 25 KK dengan anggota Keluarga lebih kurang 60 Jiwa yang menempati RK II yang sekarang ini telah berwujud sebuah dusun yang bernama Dusun Gajah Mukti.
Pada bulan Januari tahun 1983 Datanglah warga Transmigran gelombang kelima untuk wilayah siak I Paket A yang berasal dari daerah pasundan tepatnya dari daerah Bandung dan Sumedang Provinsi Jawa Barat sebanyak 50 KK, yang menempati wilayah RW V pada waktu itu yang sekarang telah berwujud menjadi sebuah dusun dengan nama Dusun Mukti Jaya.
Pada masa pembinaan Transmigrasi untuk urusan pemerintahan wilayah siak I Paket A tergabung dengan Kampung Perincit Kecamatan Sungai Apit Kabupaten Bengkalis.
Segala hal urusan pemerintahan masyarakat transmigran Siak I Paket A mengikut pemerintah Kampung Perincit.

Pada Tahun 1983 wilayah Siak I paket A dibentuk menjadi sebuah Kampung dengan nama Jatibaru, yang mana seluruh wilayah Langsat Permai Masuk dalam wilayah Kampung Jatibaru selain dari wilayah Kampung Jatibaru yang ada saat ini.
Pada tahun 2001 baru ada gagasan pemekaran/pembentukan Kampung Langsat Permai yang diprakarsai oleh beberapa tokoh Masyarakat dan lembaga Kampung yang ada serta didukung oleh segenap lapisan masyarakat.
Setelah tahapan demi tahapan dilalui maka terjadilah proses pembentukan Kampung Langsat Permai sehingga pada 18 Februari 2002 Kampung Langsat Permai resmi dibentuk.

Catatan:
Riwayat Kampung (Desa) Langsat Permai, Bungaraya, Siak Sri Indrapura, Riau
Gebyar desa eks kimtrans menyambut Hari Proklamasi Kemerdekaan #NKRI ke-75 tahun 2020.
Di kampung ini sudah ada aliran listrik, sudah ada pengerasan jalan (aspal), dan tentu sudah berbeda dari tahun 1980an
Sumber berita: Hasprabu, Ibnu Sunarka, Lurah PATRI
diunggah oleh Kissparry
editor Eswedewea