Goa Rong View Tlogo Resort Tuntang Semarang Nuansa Alam Desa

Setelah beberapa hari berkutat dengan air genangan alias banjir dari derasnya air hujan yang melanda Kota Semarang, kali ini mumpung ada acara keluar, menyempatkan menikmati indahnya alam desa di Goa Rong Lopait Tuntang Kabupaten Semarang Provinsi Jawa Tengah.

Goa Rong View dan Tlogo Resort yang terletak di Tuntang Kabupaten Semarang ini tergolong dekat dengan Semarang Kota, merupakan wisata alam yang sudah lama ada, perjalanan cukup singkat karena melalui Jalan Tol Trans Jawa (Semarang – Solo keluar pintu tol Bawen).

Namun, perjalanan wisata alam kali ini tidak khusus jalan-jalan ke tempat ini, ya karena kebetulan ada keperluan lain, di Kedungjati, jadi sekalian mampir.

Goa Rong View Tampil Beda

Dari arah Kedungjati yang dekat Kota Ungaran Kabupaten Semarang, mungkin kalau disebut mampir atau menghampiri kurang tepat ya, tapi tidak mengapalah, karena kearah Tuntang dari Kedungjati itu berarti menjauh dari Kota Semarang, dan perjalanan-pun tidak melalui jalan tol.

Komplek Goa Rong sendiri ada hutan kecil, Goa Rong, Goa Rong View, dan Tlogo Resort, dan kali kami hanya di Goa Rong View dan Tlogo Resort, tidak ke Goa Rong.

Baca juga | Nama Obyek Wisata di Kabupaten Semarang per-Wilayah, Rute dan Kulinernya

Kata temanku, sekarang Goa Rong itu pemapilannya tambah keren atau bagus banget, cantik alami desa moderen, terutama di Goa Rong View, dan inilah yang membuat ingin jalan-jalan wisata ke tempat ini. Mumpung sudah sampai Karangjati Kabupaten Semarang.

Baca juga | Jalan Pagi di Goa Rong nan Eksotik, Tlogo Tuntang Kab Semarang (Sept 2020)

Jika dibandingkan dengan kunjungan 2020 September (tahun lalu, red) perbedaan ada di lantai kaca tembus panjang didekat tulisan GOA RONG VIEW, dan ada yang lain lagi, silakan ekplor ya….

Untuk memasuki lantai kaca tembus pandang, kita harus rela antre, meskipun saat ini pengunjung masih dalam pembatasan atau orang-orang masih pada membatasi diri untuk keluar rumah.

Nuansanya masih nuansa pegunungan, pedesaan, alami, sebab goa memang biasanya terletak di atas bukit atau tepatnya di bawah perbukitan. Kalau kubangan dibawah tanah namanya lorong (bukan goa).

Saat memasuki kawasan ini, kita akan dimanjakan dengan pepohonan di kanan kiri yang sepi dari rumah penduduk, dan tidak perlu takut tetapi nikmatilah pemandangan yang ada, dijamin tidak ada binatang buas seperti harimau. Hewan kecil pun seperti kera juga tidak terlihat.

Jalan masuk dari TUNTANG (Google)

Untuk sampai ke tempat ini cukup mudah, tentu sebaiknya Anda nanti mengunjungi beberapa tempat wisata disekitar Tuntang (Kabupaten Semarang). Silakan perjalanan diarahkan ke Tuntang atau Rawa Pening, jika dari Semarang melalui tol Trans Jawa silakan keluar melalui pintu Bawen dan arahkan ke Salatiga, sedang yang dari Solo lewat tol silakan keluar tol melalui pintu Tingkir (Salatiga).

Baca juga | Menyambangi Gua Eksotik di Grobogan Purwodadi, Goa Lawa dan Goa Macan Sedayu

Dari jalan raya Semarang – Solo di wilayah Tuntang ini masih sekitar 4 km perjalanan dalam waktu sekitar 10 menit, sebelum masuk area lokasi, kita akan bertemu pos penjagaan.

Pintu gerbang kedatangan pengunjung termasuk tempat yang dapat digunakan untuk berfoto-foto atau istilahnya yang keren itu instagramable, jadi sangat cocok untuk dijadikan kenang-kenagan selama disini.

Beberapa gambar menarik kami sajikan dibawah ini, silakan gulung layar, disini ada miniatur Holland Sky Tower.

Lebih asyik lagi jika kendaraan diparkir digerbang utama kemudian, jalan kaki menuju lokasi, namun itu tergantung waktu yang tersedia.

Karena memang disini termasuk wisata alam, sehingga kita harus benar-benar menyisihkan waktu untuk menikmati alam raya nan cantik di komplek Goa Rong tersebut.

Berapa lama waktu yang harus kita sediakan disini? Silakan minimal 60 menit atau 1 (satu) jam dan bisa lebih jika kita juga mencicipi kulinernya disini, bahkan bisa lebih dari 2 (dua) jam.

Waktu yang tersedia bisa juga kita pergi ke Goa Rong yang lokasinya tidak jauh dari Goa Rong View ini.

Mau bersantai disini, silakan, karena waktu kunjungan tidak dibatasi, tetapi untuk spot-spot foto tertentu kita harus rela mengantre saat banyak pengunjung.

Goa Rong View & Tlogo Resort – Tuntang – Kabupaten Semarang – Jawa Tengah

Ada kursi-kursi (bangku) yang disediakan untuk bersantai, tetapi jika kurang nyaman maka kita bisa lesehan, dengan bersantai ria.

Sekali lagi, bagi yang acaranya ingin jalan-jalan maka kita bisa menitipkan kendaraan digerbang utama dan jalan kaki ke lokasi, jaraknya tidak jauh, sekitar 500 m, tetapi kita masih bisa mendekatkan kendaraan kita dengan parkir di dalam.

Sejauh mata memandang, kita bisa menikmati pemandangan alam disekitarnya, termasuk jalan tol Trans Jawa juga nampak dari sini.

Baca juga | Gua Putri dalam Legenda Goa Puteri Dayang Merindu di Baturaja Ogan Komering Ulu OKU Sumatera Selatan.

Tlogo Resort

Akan menginap disini juga bisa, yakni di Tlogo Resort.., kita bisa memesan melalui daring misal Traveloka, untuk memastikan dapat tempat disini. Bersiaplah dengan suasana yang hening dan tenang di malam hari.

Mengapa, karena obyek wisata di tutup pada pukul 18.00 waktu setempat, dan mungkin pengaturan waktu ini akan menyesuaikan keadaan, sedangkan bukanya pukul 06.00 WIB.

Untuk memasuki kawasan Tlogo Resort dan Goa Rong View kita dikenai tarif masuk sebesar Rp 20.000,- (20K), sehingga kita sebaiknya benar-benar menikmati suasana alam ini, ya… kita bisa sejenak menyatu dengan alam, bersantai bersama keluarga.

Sebagai tamu yang akan menginap di Tlogo Resort (mungkin) tidak dikenai HTM (harga tanda masuk), tentu kita menunjukkan kode booking-nya. Harga hotel resort sudah termasuk didalamnya.

Jangan khawatir tentang kuliner untuk makan siang bila kita berkunjung di siang hari, tersedia tempat dan banyak menu yang bisa kita pilih, berikut ini menu makanan yang tersedia di Tlogo Resort.

Daftar Menu dan Harga – TLOGO RESORT – GOA RONG VIEW

Baca juga | Fajar Pagi Menyingsing Nan Memesona di Bandungan, dari Hotel Griya Persada Resort

Tentang harga makanan, masih terjangkau, caranya kita bisa pesan untuk bareng-bareng biar lebih irit saja.

Biasanya tempat wisata seperti ini memang pengunjung tidak leluasa membawa makanan dari luar atau dari rumah, takutnya oleh pengelola pasti meninggalkan sampah sembarangan.

Maklumlah budaya kita belum terbiasa menyimpan sampah pada tempatnya, tetapi budanyanya membuang sampah kurang pada tempatnya.

TLOGO RESORT – GOA RONG VIEW (Mutmainah – Kissparry)

Baca juga | Nama Obyek Wisata di Klaten, Rute dan Kulinernya

Selamat berlibur, dan semoga sehat selalu (ikuti protokolo kesehatan).

diuanggah oleh Eswede Weanind
editor Kissparry

Kontributor sumber/foto: Mutmainah

Iklan

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.