Lion Air Melayani Penerbangan Langsung Semarang – Palangkaraya Mulai Pertengahan Juni 2024

Lion Air akan melayani penerbangan langsung dari Semarang ke Palangkaraya dan sebaliknya Palangkaraya menuju Semarang, bandara yang dituju yaitu Bandara Ahmad Yani (SRG) – Bandara Tjilik Rawut (PKY).

Dikutip oleh Kissparry dari Newsroom Lion Air, bahwa penerbangan perdana dari Semarang (SRG) ke Palangkaraya (PKY) oleh Lion Air akan dijadwalkan pada 14 Juni 2024 mendatang, secara rutin terbang setiap hari.

Penerbangan langsung akan memangkas waktu yang signifikan dibandingkan dengan penerbangan transit, termasuk biaya yang ditanggung oleh penumpang.

Jika mengamati biaya penerbangan transit dari Semarang (Jawa Tengah) ke Palangkaraya (Kalimantan Tengah) pada aplikasi Traveloka, pesawat Batik Air menempuh waktu 4 jam 45 menit dengan tarif sekitar Rp 2312K, ini adalah waktu tercepat.

Baca juga : Daftar Maskapai Penerbangan Penumpang di Indonesia 2024, dan Inilah Linknya

Jadwal Penerbangan

Setiap hari Lion Air akan melayani penerbangan dari Semarang ke Palangkaraya seperti pada tabel berikut ini.

RuteNo. TerbangJadwal BerangkatJadwal Tiba
Palangkaraya (PKY) – Semarang (SRG) JT-66710.55 WIB12.15 WIB
Semarang (SRG) – Palangkaraya (PKY)JT-66612.55 WIB14.15 WIB

Informasi kode penerbangan Grup Lion Air Indonesia, dari IATA (Asosiasi Pengangkutan Udara Internasional), biasanya digunakan untuk kode penerbangan atau nomor terbang.
JT = Lion Air
ID = Batik Air
IW = Wings Air
IU = Super Jet Air

Informasi kode penerbangan Grup Lion Air Indonesia, dari ICAO (Organisasi Pengangkutan Sipil Internasional) :
LNI = Lion Air
BTK = Batik Air
WON = Wings Air
SJV = Super Jet Air

Semoga bermanfaat

oleh Eswede Weanind
editor Kissparry

Tinggalkan Balasan

Eksplorasi konten lain dari Kissparry

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Kissparry

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca