Forum BAKOHUMAS | Dukung Transmigrasi Bangun Negeri

Jakarta (06/04/2023). Dalam rangka mengawal keberlanjutan dan pengembangan program
transmigrasi di Indonesia, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi mengadakan kegiatan forum BAKOHUMAS, di Jakarta (6/4/23).

Tema pertemuan “Transmigrasi Membangun Negeri”. Tujuannya berbagi informasi dan pengetahuan tentang program transmigrasi serta mewujudkan sinergi antar Pelaksana Kehumasan di kementerian/lembaga dalam penyebaran informasi ketransmigrasian.

Penanggung jawab kegiatan adalah Kepala Biro Humas Kementerian Desa, PDT, dan Transmigrasi (Erlin Chaerlinatun). Para peserta sebanyak 200 orang. Mewakili pejabat kehumasan lingkup kementerian serta lembaga kehumasan, baik sipil maupun TNI (Puspen Mabes TNI) dan POLRI (Divisi Humas Mabes POLRI).

Sebagai pembicara kunci Ketua Bakohumas Usman Kansong, yang juga Dirjen Komunikasi dan Informasi Publik, Kementerian Kominfo. Kemudian dilanjutkan Dirjen Transmigrasi Danton Ginting Munthe. Selanjutnya pertemuan dibuka secara resmi oleh Sekjen Kementerian Desa, PDT, dan Transmigrasi Taufik Majid.

Dalam kegiatan tersebut menampilkan 4 (empat) narasumber secara panel, dengan moderator Bambang Widyatmiko, Direktur Perencanaan Ditjen Transmigrasi. Para narasumber dan judul paparannya yaitu: Suratman Guru besar Geografi UGM (Transmigrasi Transpolitan untuk Indonesia Emas). Kemudian H. Sunu Pramono Budi (Hasprabu) Ketum DPP PATRI (Kontribusi Perhimpunan Anak Transmigran Republik Indonesiadalam membangun Sumber Daya Manusia dan Daerah). Sri Wahyuni Anak Transmigran Sukses, anggota Dewan Pakar PATRI, dan diakhiri paparan SIPUKAT (Sistem Informasi Peta Terpadu Kawasan Transmigrasi) oleh Diah Eka Puspaningrum.

Danton Ginting menjelaskan, transmigrasi sudah berusia 77 tahun. Sudah banyak kontribusi dalam membangun negara. Diantaranya pengembangan wilayah, pengembangan ekonomi daerah, pengembangan sumberdaya daya manusia.

“Sudah banyak desa, kecamatan, kabupaten/kota hasil kontribusi transmigrasi. Termasuk 3 provinsi baru seperti Kalimantan Utara, Sulawesi Barat, dan terakhir Papua Selatan”, paparnya.

Ditambahkan, animo masyarakat yang ingin bertransmigrasi masih besar. Tetapi karena keterbatasan dukungan anggaran, sehingga pengiriman transmigran belum optimal.

Usman Kasong, Ketua Bakohumas sangat mendukung acara ini. Karena saat ini gaung transmigrasi terasa lemah. Sehingga setelah kegiatan ini transmigrasi bisa bergaung lagi.

Sekjen Kementerian Desa Taufik Majid menambahkan. Mengutip buku yang pernah dibacanya, bahwa sesungguhnya kita bangsa Indonesia saat ini, semuanya keturunan Transmigran.

“Ya, kita ini semuanya keturunan Transmigran. Karena nenek moyang kita dahulu asalnya dari Lembah Sungai Mekong, Indochina,” paparnya.

Narasumber Suratman menegaskan, bahwa transmigrasi adalah amanah Bapak Bangsa. Sehingga jika pemerintah tidak melanjutkan program transmigrasi, bisa dianggap mengabaikan amanah founding father.

“Bung Karno jelas mengatakan. Transmigrasi soal Mati-Hidup Bangsa Indonesia. Tetapi transmigrasi kedepan harus ada pembaruan. Dengan transpolitan 4.0”, imbuh Suratman.

Hasprabu, Ketum DPP PATRI yang juga anak Transmigran dari Trans POLRI Jayaguna II Lampung, kepada insan Humas menjelaskan. Transmigrasi bukan sekedar proyek perpindahan penduduk, tetapi transmigrasi adalah Gerakan Nasional Perekat Bangsa.

Dalam paparannya, dia jelaskan kronologi Transmigrasi. Transmigrasi sangat erat kaitannya dalam upaya menjaga kedaulatan negara kepulauan yang multi agama, suku, dan budaya ini.

“Bagaimana menyatukan hati antar anak bangsa, terutama setelah kemerdekaan, jika diantara suku bangsa itu tidak saling didekatkan. Dan Gerakan Nasional Transmigrasilah perekatnya.” imbuhnya.

Karena itu sejak lama PATRI mendorong agar tahun ini (12 Desember 2023) bisa diwujudkan peringatan Hari Transmigrasi Nasional.

Ketum PATRI berharap sahabat Humas dan para pejabat Kementerian Desa, PDT, dan Transmigrasi turut mendukung upaya ini.

“Kebetulan saat Ultah PATRI ke 19 di IKN NUSANTARA, Gus Menteri Desa (Halim Iskandar, red) turut hadir dan setuju dengan usulan ini,” pungkasnya. (spb/dpp)

diunggah oleh Eswede Weanind

Tinggalkan Balasan

Eksplorasi konten lain dari Kissparry

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Kissparry

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca