Kantor Desa Tawangsari dan BUMDes Kresna Diresmikan Dirjen PKP Kemendesa

Kantor (Balai) Desa Tawangsari, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali yang baru selesai dipugar diresmikan penggunaannya, Selasa (17/1), bersamaan dengan BUMDes (Badan Usaha Milik Desa) Kresna. Peresmian oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Pembangunan Kawasan Pedesaan (PKP) Kemendesa.

Kehadiran Plt. Dirjen PKP, Ir. Harlinan Sulistyorini, M.Si., Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendesa) Republik Indonesia merupakan kebanggaan bagi warga Boyolali, terkhusus warga Teras, dan Desa Tawangsari. Namun sebaliknya juga merupakan tantangan sekaligus harapan untuk lebih maju dan berkembang.

Kehadirannya untuk meresmikan Kantor Desa Tawangsari dan BUMDes Kresna

Hadir pula Bupati Boyolali Seno Samodro, beserta jajaran pejabat setempat pada acara peresmian kantor dan badan usaha desa tersebut.

Tinjau Camp Bell 2 Edupark

Selepas meresmikan kantor Desa Tawangsari dan Badan Usaha Milik Desa Tawangsari (Kresna) rombongan meninjau langsung Camp Bell 2 Edupark yang lokasinya tidak jauh dari kantor desa, lebih kurang 200 m kearah keluar dukuh Ngemplak, dimana letak kantor desa dan sekretarian BUMDes berada di dukuh tersebut.

BUMDes Kresna Desa Tawangsari merupakan badan usaha milik desa yang bakal mengelola Camp Bell 2 Edupark juga River Tubing Wisnu Kencana yang terletak di tersebut.

Tempat yang dikunjungi selama di Camp Bell 2 Edupark antara lain percontohan ternak sapi perah dan pengolahan biogas, pengolahan sampah terpadu.

WeanindNews
Editor Kissparry

Tinggalkan Balasan

Eksplorasi konten lain dari Kissparry

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca

Eksplorasi konten lain dari Kissparry

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca