Rangkaian acara setelah di Kopeng kali ini sambil berangkat kembali ke Kota Semarang, wisata alam di Ketep Pass.
Kunjungan di Ketep Pass kali ini masih sangat leluasa, karena belum liburan sekolah atau bukan masa-masa perpisahan sekolah, namun karena bulan Desember cuaca disini jelas mendung banget sehingga tidak dapat memandang indah gagahnya Gunung Merapi.
Sudah beberapa kali wisata alam di Ketep Pass, namun tetap saja menarik, dengan harapan menemukan suasana yang berbeda.

Perjalanan dari Kopeng cukup mudah dijangkau dengan mobil kecil dan sedang, menyesuaikan khasnya jalan-jalan pegunungan, tetapi juga dapat dijangkau dengan bus besar melalui Sawangan Magelang.

Santai sambil menikmati indahnya panorama alam pegunungan di sekitar Ketep Pass, disini telah disediakan tempat-tempat untuk bersantai bersama keluarga dan teman-teman.

Baca Juga : Ketep Pass, Menikmati Keindahan Alam Pegunungan, Sawangan Magelang
by Eswedewea
editor Kissparry